Sepatah Kata Dari Saya

Assalamualaikum Wr. Wb.

Terima kasih anda telah mengunjungi blog saya. Blog ini ditujukan sebagai sarana komunikasi antara saya dan ummat. Mudah-mudahan blog ini dapat bermanfaat bagi anda. Saya harap, anda berkenan memberikan kritik dan masukan anda ke email lukman.hakiem@yahoo.co.id . Kritik dan masukan anda sangat berarti bagi saya dalam mengabdi dan melayani ummat, demi melanjutkan pengabdian untuk kemaslahatan bersama.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.




Kegiatan Saya

Lukman_Hakiem's Profile Pictures album on Photobucket

02 September 2008

Efielian Bantah Ditangkap di Kamar, PPP Desak KPK Ungkap Fakta Al-Amin


Senin, 21 April 2008 - 11:58 wib
Suwarjono - Okezone


JAKARTA- Kesaksian Efielian Yonata, mahasiswi Universitas Pakuan Bogor yang ikut tertangkap KPK saat penggerebekan anggota DPR Al Amin Nasution semakin menguatkan posisi Al Amin.Penjelasan Efielian yang membantah ditangkap di kamar, namun ditangkap saat keluar dari lift, sama dengan penjelasan Al Amin.
Hal ini membuat para politisi PPP mempertanyakan fakta sebenarnya yang terjadi seputar penangkapan Al Amin."Penjelasan Al Amin dan saksi-saksi lain yang membantah pernyataan dari KPK harus diungkap tuntas. Al Amin jelas-jelas membantah penangkapan di kamar, saksi-saksi juga membantah. Sementara KPK menyebutkan di kamar, seperti diungkap di media massa. Berarti KPK tidak profesional," kata anggota FPPP Lukman Hakiem kepada okezone, Senin (21/4/2008).
Persoalan lain yang diprotes PPP, selain penangkapan adalah soal bukti transaksi. "KPK harus jelaskan, sebenarnya Al Amin tertangkap tangan atau tidak. Uang Rp4 juta itu kan uang Al Amien. Lalu di mobil pribadi ditemukan Rp67 juta, itu kan uang reses yang akan dibawa ke daerah," katanya.Lukman Hakim mengaku aneh bukti-bukti dugaan korupsi seperti dicicil. "awalnya Rp4 juta, kemudian bilang ditemukan lagi uang di mobil Rp67 juta, terus ada lagi 33 ribu dollar singapura. Lha ini bukti kok dicicil," katanya.

Tidak ada komentar: